
CIREBON (rq) – Pemerintah desa Megu Gede kecamatan Weru kabupaten Cirebon, menggelar kegiatan pembentukan panitia pembangunan masjid Kramat Megu, Jum’at (6/3/2025).
Berbagai elemen masyarakat hadir dalam kesempatan tersebut, yang mana merupakan kegiatan lanjutan setelah diadakannya musyawarah pembentukan panitia pembangunan masjid Kramat Megu beberapa waktu sebelumnya.
Kuwu desa Megu Gede Iman Fitriady mengatakan, kegiatan renovasi masjid Kramat Megu merupakan sebuah agenda besar masyarakat Megu. Mengingat bangunan masjid Kramat sudah banyak mengalami kerusakan, terutama bagian atap yang kayunya sudah banyak yang keropos dimakan usia.
“Alhamdulillah dengan telah dibentuknya kepanitiaan renovasi masjid Kramat ini, menjadi awal dilaksanakannya kegiatan renovasi masjid Kramat. Renovasi besar-besaran ini meliputi berbagai bagian bangunan masjid, dari atap, lantai maupun bagian bangunan lain masjid, akan kita renovasi,” ungkapnya.
Kuwu juga menambahkan, mengingat besarnya anggaran untuk kegiatan renovasi tersebut, ia sangat berharap adanya peran serta para donatur dan masyarakat untuk ikut membantu berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Baik bantuan materiil maupun non materiil. Sehingga pembangunan renovasi masjid Kramat dapat secepatnya terealisasi.
“Karena renovasi ini membutuhkan banyak anggaran yang diperkirakan mencapai milyaran rupiah. Maka kami sangat berharap uluran tangan para donatur dan masyarakat untuk ikut mendonasikan dananya untuk pembangunan masjid Kramat Megu yang kita cintai ini. Semoga semuanya berjalan lancar, sehingga kedepannya masjid Kramat ini bisa lebih cantik dan masyarakat dapat lebih nyaman beribadah di sini,” pungkasnya. (ta)