
CIREBON (rq) – Pemerintah Desa Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, menggelar kegiatan Peningkatan Kapasitas dalam sebagai upaya memperkuat tata kelola pemerintahan desa yang kredibel, transparan, dan harmonis.
Kegiatan yang berlangsung di aula balai desa Sindangjawa tersebut, bertujuan untuk meningkatkan kualitas kinerja dan sinergi antara pemerintah desa dengan lembaga – lembaga desa lainnya. Sehingga roda pemerintahan dapat berjalan efektif sesuai tugas dan fungsinya masing – masing.
Camat Dukupuntang, Adang Suryana, menjelaskan, tujuan kegiatan peningkatan kapasitas pelatihan aparatur pemerintah desa, baik untuk kuwu, perangkat desa maupun lembaga desa, yang dilaksanakan adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan serta tugas pokok dan fungsi. Terutama dalam hal tata kelola keuangan desa, termasuk inovasi untuk membangun desa.
”Peningkatan kapasitas pelatihan ini dilaksanakan atau diberikan agar kuwu, perangkat desa dan lembaga desa, bisa menjalankan tugas mereka dengan baik dan maksimal,” ujarnya, Kamis (20/11/2025).
Camat juga menjelaskan, dengan peningkatan kapasitas pelatihan tersebut diharapkan, kuwu, perangkat desa dan lembaga desa, dapat memaksimalkan kinerja dan tugasnya untuk mengawal tata kelola keuangan desa. Karena menurutnya, hal tersebut berkaitan dengan uang negara yang mempelopori penyelenggaraan pemerintah desa, berdasarkan tata kelola pemerintahan yang baik atau good governance.
”Saya mengharapkan setelah dilaksanakannya peningkatan kapasitas pelatihan aparatur pemerintah desa ini, baik itu kuwu, perangkat desa dan lembaga desa, dapat melaksanakan tugas – tugasnya dengan lebih baik lagi, terutama dalam tata kelola keuangan desa,” pungkasnya.

Sementara itu, Kuwu Sindangjawa Yayat Supriyatna mengatakan, melalui peningkatan kapasitas aparatur pemerintahan yang digelar yaitu membahas berbagai materi yang berhubungan dengan pemahaman kinerja aparatur pemerintah desa. Kegiatan tersebut juga bertujuan untuk mewujudkan pemerintahan desa yang lebih baik, dalam melayani setiap kepentingan masyarakat dan dapat menjaga sinergitas dengan pemerintah daerah maupun pusat.
”Melalui kegiatan ini, para perangkat Desa Sindangjawa dibekali dengan pemahaman mendalam mengenai tata kelola pemerintahan yang baik, akuntabilitas, serta inovasi dalam pelayanan. Hal Ini juga merupakan sebuah langkah strategis untuk mewujudkan pemerintahan desa yang transparan, profesional, dan mampu menjawab kebutuhan serta tantangan di masa depan,” pungkasnya. (ta)
